An-Nur 1 – 10
Dengan Nama Allah
Yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang
1. (Inilah) suatu surah yang kami turunkan dan
Kami wajibkan (menjalankan hokum-hukumnya), dan Kami wajibkan (menjalankan hokum-hukumnya),
dan Kami turunkan di dalamnya tanda-tanda (kebesaran Allah) yang jelas, agar
kamu ingat.
2. Pezina perempuan dan pezina laki-laki, deralah
masing-masing dari keduanya seratus kali, dan janganlah rasa belas kasihan
kepada keduanya mencegah kamu untuk (menjalankan) agama (hokum) Allah, jika
kamu beriman kepada Allah dan hari kemudian; dan hendaklah pelaksanaan hukuman
mereka disaksikan oleh sebagian orang-orang mukmin.
3. Pezina
laki-laki tidak boleh menikah kecuali dengan pezina perempuan, atau dengan
perempuan musyrik, dan pezina perempuan tidak boleh menikah kecuali dengan
pezina laki-laki atau dengan laki-laki musyrik; dan yang demikian itu
diharamkan bagi orang-orang mukmin.
4. Dan
orang-orang yang menuduh perempuan-perempuan yang baik (berzina) dan mereka
tidak mendatangkan empat (4) orang saksi, maka deralah mereka dengan delapan
puluh kali, dan janganlah kamu terima kesaksian mereka untuk
selama-lamanya. Mereka itulah
orang-orang yang fasik.
5. Kecuali
mereka yang bertobat setelah itu dan memperbaiki dirinya, maka sungguh Allah
Maha Pengampun, Maha Penyayang.
6. Dan
orang-orang yang menuduh istrinya (berzina), padahal mereka tidak mempunyai
saksi-saksi selain diri mereka sendiri, maka kesaksian masing-masing orang itu
ialah empat kali bersumpah dengan nama Allah, bahwa sesungguhnya dia termasuk
orang yang berkata benar.
7. Dan
(sumpah) yang kelima bahwa laknat Allah akan menimpanya, jika dia termasuk
orang yang berdusta.
8. Dan
istri itu terhindar dari hukuman apabila dia bersumpah empat kali atas nama
Allah bahwa dia (suaminya) benar-benar termasuk orang-orang yang berdusta.
9. Dan
sumpah yang kelima bahwa kemurkaan Allah akan menimpa (istri), jika dia
(suaminya) itu termasuk orang yang berkata benar.
10. Dan
sekiranya bukan karena karunia Allah dan rahmat-Nya kepadamu (niscaya kamu akan
menemui kesulitan). Dan sesungguhnya Allah Maha Penerima Taubat, Maha
bijaksana.
ASBABUNNUZUL
Keutamaan
Diriwayatkan dari Mujahid bahwasanya Rasulullah bersabda, “ajarkanlah
surah Al-Maidah kepada kaum laki-laki kalian dan ajarkanlah kaum perempuan
dengan surah An-Nur.” Kemudian, Umar bin Khatab menyebarkan perintah Rasulullah
itu kepada para pemimpin di wilayah masing-masing, Ajarkan surah An-Nisa,
Al-Ahzab, dan An-Nur.”
QS. An-Nur, 24
Ketika Uwaimir menanyakan perihal tuduhannya terhadap istrinya dengan
berzina, maka Rasulullah bersabda, “sesungguhnya telah turun kepadaku ayat
Al-Quran yang berkenaan dengan kamu dan istrimu (HR. Bukhari dan Muslim)
SAQAFAH ISLAMIYAH
Bahaya Zina
11. Dalam zina, terkumpul bermacam-macam dosa
dan keburukan, yakni kerkurangnya agama si pezina, hilangnya sikap wara’ (menjaga diri dari dosa), kepribadian buruk, dan hilangnya rasa cemburu.
22. Zina membunuh
rasa malu, padahal dalam Islam malu merupakan suatu hal yang sangat
penting dan merupakan perhiasan yang sangat indah, terutama bagi wanita.
33. Mejadikan wajah
pelakunya muram dan gelap.
44. Membuat hati
menjadi gelap dan mematikan sinarnya.
55. Akan menghilangkan
kehormatan pelakunya dan jatuh martabatnya, baik dihadapan Allah maupun sesame
manusia.
66. Menjadikan pelakunya selalu dalam kemiskinan atau merasa demikian sehingga
tidak pernah merasa cukup dengan apa yang diterimanya.
77. Allah akan menancapkan sifat liar di hati pezina sehingga pandangan matanya liar dan tidak terkawal.
88. Pezina akan dipandang
oleh orang lain dengan perasaan muak dan tidak dipercaya.
99. Zina mengeluarkan bau busuk yang mampu tercium oleh orang-orang yang
memiliki qalbun salim (hati yang bersih) melalui mulut dan badannya (mulut dan badannya bau busuk)
110. Kesempitan hati dan
dada meliputi para
pezina. Apa yang ia dapati dalam
kehidupan ini adalah berkebalikan dari apa yang diinginkannya. Hal itu disebabkan jika orang yang mencari
kenikmatan hidup dengan cara bermaksiat kepada Allah, Allah akan memberikan
yang sebaliknya dari apa yang dia inginkan.
Sumber : Syamil Al-Quran (The Miracle 15 in
1)
0 comments:
Post a Comment